Jumat, 11 Agustus 2023

Mengulik Manfaat Buah Manggis Si Ratu Buah

Gambar 1. Buah Manggis
Sumber: Pixabay

Halo sobat biologi! Kali ini KSB akan mengulas tentang “Kadar Vitamin C Pada Kulit & Buah Manggis” Mau tahu selengkapnya? Yuk simak tulisan ini untuk menambah wawasanmu!

Mungkin sobat biologi sudah tidak asing lagi tentang vitamin C yang terdapat pada buah manggis. Namun ternyata, kadar vitamin C pada manggis tidak hanya terdapat pada buahnya saja loh melainkan juga pada kulit manggis itu sendiri. Nah disini kita akan membahas kok bisa sih kulit manggis menghasilkan vitamin C? yuk simak tulisan ini untuk menambah wawasanmu!

Manggis merupakan salah satu buah yang digemari oleh masyarakat Indonesia. Tanaman manggis berasal dari hutan tropis yang teduh di kawasan Asia Tenggara yaitu hutan belantara Indonesia atau Malaysia. Wah tak heran ya masyarakat Indonesia menggemari buah ini, ternyata asalnya saja dari Indonesia. Dari tahun ke tahun permintaan manggis  meningkat seiring dengan kebutuhan konsumen terhadap buah yang mendapat  julukan ratu buah (Queen of Fruits). Buah manggis memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi di setiap bagiannya. Pada bagian daging buah kaya akan vitamin C, sakarosa, dekstrosa, dan levulosa. Kulit manggis yang dulu hanya dibuang, ternyata mengandung banyak zat yang bermanfaat bagi tubuh loh. karena di dalam kulit manggis ini banyak kandungannya terutama antioksidan vitamin C dan lain-lain. komponen- komponen kimia yang terdapat dalam kulit  buah manggis memiliki manfaat bagi kecantikan dan anti peradangan, anti-aging  (anti penuaan), anti-oxidant (buang toxic/ racun dalam badan), anti-viral (membunuh kuman), anti-biotic (modulates bacterial infections), anti-fungal (infeksi oleh jamur), anti-seborrheaic (mempercantik kulit), dan mencegah kegelisahan. 


Xanthone merupakan sekumpulan molekul biologi yang sangat aktif di dalam kulit (pericarp) buah manggis yang berwarna ungu. (Putra : 2012). Senyawa xanthone sebagai antioksidan dapat menetralisir radikal bebas yang masuk atau diproduksi di dalam tubuh, mencegah penuaan organ tubuh, mencegah penyakit jantung, mencegah kanker, kebutaan dan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta tak jarang pula kulit buah manggis digunakan sebagai bahan masker untuk kulit wajah berjerawat. Nah biasanya ini sering dilakukan oleh remaja terutama pada wanita. Benarkah begitu para ladies? 


Akan tetapi teman-teman tahu ga? Awalnya, buah manggis dikonsumsi sebagai buah segar, namun, sejalan dengan berkembangnya ilmu dan ditemukannya xanton, maka buah manggis diolah menjadi produk tertentu dengan mengubah bentuk asli. menjadi berbagai produk farmasi dan kesehatan dan berbagai produk sampingan, seperti sirup, jus, puree, jelly, kapsul, dan tablet. Untuk sirup, jus, jelly, dan puree, bahan dasarnya daging buah, yang pengolahannya ditujukan untuk mendapatkan cita rasanya yang enak. Untuk produk tablet dan kapsul, bahan dasarnya adalah kulit manggis, dan pembuatannya hanya ditujukan sebagai produk farmasi atau kesehatan.

Gambar 2. Buah Manggis
Sumber: Pixabay

Gambar 3. Kulit Manggis
Sumber: Pixabay


Berdasarkan penelusuran beberapa jurnal yang ada mengenai aspek keamanan manggis, menunjukkan bahwa penggunaan manggis terutama kulit manggis aman untuk konsumsi secara jangka panjang dan jangka pendek. tetapi studi yang dilakukan hanya mengulas uji  ekstrak kulit manggis dan buah manggis sehingga untuk  pemanfaatan  manggis  dalam  bentuk lain seperti biji buah dan daun perlu ditelusuri keamanannya  sebelum  dinyatakan  aman  untuk dikonsumsi.


Nah, itu tadi penjelasan mimin terkait manfaaat buah manggis si ratu buah, semoga bermanfaat.


Daftar Pustaka:

Putra, Sitiatava Rizema. 2012. Rahasia-Rahasia Keajaiban Kulit Buah Manggis untuk Kesehatan Harian & Terapi Penyakit Berat. Yogyakarta: DIVA Press.

Susanti, M., Sayekti, S., & Ardhiyanti. (2018). Gambaran Kadar Vitamin C Pada Kulit Manggis dan Buah Manggis (Garcinia mangostana L).

Srihari, E., & Lingganingrum, S. (2015). Ekstrak Kulit Manggis Bubuk. Jurnal Teknik Kimia, Vol. 10, No. 1


Penulis: Ananda Geiskha Isral (Angkatan 2021)
Editor: Ibnu Bimo Wahyu Fatullah (Angkatan 2021)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar